Latihan Fitness Untuk Anak Usia 2-3 Tahun

Latihan Fitness Untuk Anak Usia 2-3 Tahun
Mungkin dalam pikiran Anda, tidak pernah terpikirkan kata "fitness" untuk anak-anak. Namun sebenarnya latihan fitness dapat dilakukan pada masa-masa awal balita anak Anda, tujuannya adalah memperkenalkan anak kepada gaya hidup yang aktif sehingga memberikan dampak yang berkelanjutan ketika dewasa.
Anak umur dua hingga tiga tahun biasanya sudah bisa melakukan gerakan-gerakan dasar seperti berjalan, berlari, menendang dan melempar sesuatu dengan tangannya. Secara natural anak umur dua hingga tiga tahun biasanya sangat aktif, jadi
untuk para orang tua disarankan untuk membiarkan anak agar dapat bergerak aktif dan mengembangkan keahliannya. Dengan cara mendorong anak untuk tetap bermain secara aktif, berarti kita menolong si anak untuk menjaga tubuh tetap fit untuk saat ini maupun untuk masa depan.
Lalu berapa banyak waktu yang dibutuhkan untuk latihan atau bergerak secara aktif ? Menurut National Association of Sports and Physical Education, seorang anak harus melakukan latihan atau bergerak secara aktif setiap hari sebanyak :
1. Paling sedikit 30 menit untuk melakukan aktifitas fisik struktur (dipimpin oleh orang dewasa)
2. Paling sedikit 60 menit aktifitas fisik yang tidak berstruktur (free play)
3. Tidak melakukan aktifitas yang aktif lebih dari satu jam
Apa yang dapat dilakukan Anak?
Ketika kita memutuskan untuk membuat anak menjadi aktif, hal yang perlu diperhatikan adalah apa yang dapat dilakukan oleh anak dan keahlian seperti apa yang cocok dilakukan anak sesuai dengan usianya.
Pada umumnya anak berusia dua tahun sudah bisa berjalan, berlari dan berlompat dengan kedua kakinya. Sedangkan pada usia 3 tahun, hampir semua anak dapat berlari dan berlompat dengan baik. Jika dilihat dari kondisi umum diatas maka anak dapat melakukan latihan fisik seperti belajar untuk melakukan keseimbangan dengan berdiri dengan satu kaki, memanjat, menendang bola ke depan, melempar dan mengayun pedal sepeda roda tiga.
Atau bisa juga bermain bersama-sama agar anak dapat bergerak dengan aktif. Beberapa permainan yang dapat dimainkan dengan anak berusia 2-3 tahun yang menyenangkan sekaligus sebagai latihan untuk fitness untuk anak dan juga Anda diantaranya;
1. Berjalan seperti penguin, loncat seperti kodok atau lakukan gerakan menirukan binatang lain
2. Duduk bersama berhadap-hadapan lalu saling berpegangan tangan kemudian ayunkan badan sambil bernyanyi "Row, row, row your boat"
3. Bungkukkan badan sampai kedua tangan menyentuh tanah kemudian berjalanlah ke depan dengan menggunakan kedua tangan
4. Bermain ular naga sambil bernyanyi "ular naga panjangnya"
5. Dengarkan musik dan berjoget bersama
Lakukan pembatasan menonton TV dan juga penggunaan komputer pada anak. Hal ini dilakukan agar anak lebih banyak untuk bergerak secara aktif sehingga dengan semakin banyak bergerak maka kondisi tubuh anak akan tetap fit.